#Dirumahaja bukan berarti hanya laptop-an dan rebahan. Arnold Schwarzenegger-aktor, bodybuilder, dan pemain Terminator yang kekar itu-mengajak kita untuk fokus pada apa yang bisa kita kontrol, yaitu berolahraga. Walau tanpa gym, kamu tetap bisa workout dengan modal yang minim.
Yang bisa kamu lakukan adalah…
Mulai mencari aplikasi atau tutorial berolahraga yang cocok dengan goal kamu.
Siapkan juga tempat yang nyaman untuk berolahraga dan ajak anggota keluarga, termasuk anak untuk ikut menjaga kesehatan.
Mulai dari dasarnya
World Health Organization (WHO) merekomendasikan beberapa gerakan berikut:
Knee to elbow (Lutut ke siku)
Gerakan: Angkat lutut kiri bertemu siku kanan dan sebaliknya
Durasi: 1-2 menit, istirahat selama 30-60 detik dan ulangi hingga 5 kali
Tujuan: meningkatkan detak jantung
Plank
Gerakan: Letakkan lengan bawah sebagai penopang dengan siku di bawah bahu.
Sejajarkan pinggul dengan tinggi kepala dan tahan
Durasi: 20-30 detik atau lebih, istirahat selama 30-60 detik dan ulangi hingga 5 kali.
Tujuan: mengencangkan perut, lengan, dan kaki
Back extensions
Gerakan: Angkat dan turunkan bagian atas tubuh sambil memegang telinga dengan ujung jari tangan dan posisi kaki menempel di lantai
Durasi: 10-15 kali, istirahat 30-60 detik, ulangi hingga 5 kali
Tujuan: mengencangkan otot punggung
Sumber: