Musik menjadi teman dalam berbagai aktivitas. Baik saat belajar, bekerja, berkendara, dan sebagainya. Bahkan, passionate people mungkin akan merasa sangat kesepian ketika dilarang mendengarkan musik saat sedang melakukan sesuatu. Namun, apakah ini artinya passionate people sudah mengalami “ketagihan musik”? Daripada penasaran, yuk langsung bahas mengenai hal ini!
Musik memang memberikan dampak positif pada seseorang yang mendengarnya. Sebab, musik dapat merangsang pelepasan dopamin. Hal ini didasarkan pada hasil penelitian yang dilakukan pada tahun 2011 dengan melibatkan 10 orang peserta. Hormon dopamin sendiri adalah hormon yang berperan untuk mengendalikan suasana hati. Saat hormon ini dilepaskan dalam jumlah yang tepat, maka akan memberikan efek bahagia. Sementara itu, ketika jumlah pelepasan hormon ini kurang, maka dapat membuat seseorang merasa sedih atau bahkan depresi.
Efek berupa pelepasan hormon dopamin dalam tubuh inilah yang pada akhirnya membuat seseorang ketagihan akan sesuatu. Seperti dalam kasus narkoba, di mana obat yang dikonsumsi dapat memicu pelepasan hormon ini secara berlebihan. Itulah mengapa orang yang ketagihan narkoba akan selalu merasa bahagia setelah mengonsumsinya.
Tidak hanya itu, dalam situs pianoaround disebutkan penelitian lain untuk menyelidiki bagaimana dopamin memengaruhi otak saat musik diputar. Penelitian ini dilakukan oleh Valorie Salimpoor dan Robert Zatorre, yaitu ahli saraf di McGill University. Penelitian dilakukan dengan mengamati PET (Position Emission Tomography) peserta penelitian saat mendengarkan lagu favoritnya. Pada saat suasana hati berubah gembira, peserta diminta untuk menekan tombol. Hasil penelitian ini mencatat bahwa “euforia” dari musik diperkuat secara neuro-kimiawi oleh otak sehingga membuat seseorang yang mendengarnya ingin terus kembali ke sana (mendengarkan musik).
Jadi, setelah adanya penjelasan di atas, apa artinya ketagihan musik memang bisa terjadi?
Tenang saja, passionate people yang sangat suka mendengarkan musik tidak perlu khawatir karena belum ada satu pun peneliti yang menyatakan secara formal bahwa ketagihan musik adalah hal yang nyata. Artinya, kamu tetap bisa mendengarkan musik sambil melakukan berbagai aktivitas tanpa perlu khawatir.
Namun, ketika aktivitasmu mendengarkan musik mulai berlebihan, maka kamu patut waspada. Misalnya saat hal ini mulai kamu alami:
Mendengarkan musik 7/24 (7 hari 24 jam)
Tidak bisa melakukan aktivitas dengan baik tanpa mendengar musik
Mengandalkan musik untuk mengelola emosimu
Musik mulai mengganggu aktivitasmu
Ketika beberapa hal di atas terjadi padamu, ada baiknya jika kamu mulai waspada dan berusaha mengurangi kebiasaanmu mendengarkan musik.
Sumber :
https://www.healthline.com/health/addicted-to-music#how-much-is-too-much
https://www.pianoaround.com/blog/addiction-to-music-is-as-real-as-addiction-to-drugs