Passion story

Ingin Menjadi Penulis? Ini 3 Aplikasi yang Bisa Kamu Coba

28 September 2022
Oleh FWD Insurance

Passionate people pernah gak sih kepikiran untuk menulis buku? Misalnya ketika kamu mengagumi seorang penulis dan membuatmu terinspirasi untuk mengikuti jejaknya. Dulu, untuk mewujudkan impianmu tersebut kamu harus mengirimkan naskahmu pada penerbit. Jika memenuhi syarat, maka bisa saja ceritamu diterbitkan. Atau, kamu juga bisa mengikuti kontes penulis untuk meraih kesempatan menerbitkan sebuah buku.

Namun, di era digital seperti sekarang, kamu bisa loh membuat novel tanpa repot mengirimkan naskah. Bahkan jika tulisan dan ceritamu bagus, kamu bisa berkesempatan mendapat penghasilan dari sini. Caranya sederhana, yaitu kamu bisa memanfaatkan 3 aplikasi berikut untuk mulai menulis karyamu:

  • WattPad

    Banyak yang menggunakan aplikasi ini untuk menulis fanfic tentang tokoh favorit mereka, membuat terjemahan dari novel kesukaan mereka, maupun menulis karyanya sendiri. Beragam karya tersebut banyak yang disajikan secara free sehingga kamu bisa menarik minat para pembaca. Jika seandainya karyamu berhasil dibaca hingga jutaan pembaca setia, karyamu tersebut bahkan bisa diterbitkan dalam bentuk fisik loh.

    Cara menulis di aplikasi ini juga sangat mudah, yaitu kamu hanya perlu membuat akun yang bisa kamu manfaatkan untuk menulis maupun membaca karya orang lain. Selanjutnya pilih jenis kelamin dan kategori yang kamu sukai agar aplikasi ini juga bisa memberikan rekomendasi novel terbaik untuk kamu baca.

 

  • Fizzo Novel

    Sama halnya dengan WattPad, aplikasi ini juga memiliki fitur menulis dan membaca. Untuk mulai menulis, kamu wajib membuat akun terlebih dahulu. Kemudian kamu bisa mulai menulis setelah melakukan verifikasi akun.

    Untuk tahapan menulisnya sendiri, kamu sebaiknya sudah memiliki gambaran jumlah kata per novel yang akan kamu tulis. Sebab sebelum memulainya kamu akan diberikan beberapa pertanyaan, seperti jenis karya, target usia pembaca, genre, tokoh dalam cerita, dan bahasa yang digunakan.

    Salah satu keuntungan dari aplikasi ini adalah adanya bonus berupa hadiah uang tunai untuk pemilik akun dengan melakukan berbagai challenge yang diberikan. Seperti membaca selama 5 menit, check in berurutan selama beberapa hari, dan sebagainya. Jadi kemungkinan ceritamu dibaca akan semakin tinggi.

 

  • NovelToon

Aplikasi ini juga menjadi platform tepat untukmu membaca novel maupun menulis karyamu sendiri. Namun, semua aktivitas tersebut bisa dilakukan setelah kamu melakukan registrasi. Keuntungan dari aplikasi ini yaitu tersedianya forum untuk para author sesuai dengan tema novel yang ditulis. Jadi kamu bisa melakukan diskusi dengan para author lainnya untuk saling berbagi pengalaman. Selain itu, ada juga beberapa info mengenai event lomba menulis yang bisa kamu ikuti.

Kelebihan lainnya, kamu mendapatkan informasi yang jelas terkait kerja sama antara kamu sebagai author atau penulis dengan platform terkait reward yang bisa kamu dapatkan. Misalnya berapa penghasilan yang bisa kamu peroleh dan apa saja syaratnya. Serta hal yang bisa membuatmu kehilangan kesempatan mendapat penghasilan. Jadi kamu bisa lebih terarah untuk mencapai tujuanmu mendapat penghasilan dari menulis.

 

Beberapa aplikasi di atas merupakan platform yang dapat diakses juga di luar negeri. Jadi jika kamu ingin memperluas target pembacamu, kamu bisa menggunakan bahasa Inggris saat menulis. Namun, tidak masalah juga jika sebagai permulaan kamu menargetkan pembaca hanya dari Indonesia, anggap saja sebagai proses belajarmu.

Dengan membuat karya yang bagus kamu memiliki kesempatan besar untuk menjadikan profesi penulis sebagai sumber penghasilan masa depanmu. Sebab, tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Bisa saja suatu saat kamu mengalami sesuatu yang membuatmu tidak lagi bisa bekerja kantoran. Atau untuk para perempuan, mungkin saja kamu tidak lagi bisa bekerja karena harus mengurus keluarga. Dengan menjadi penulis, kamu tetap bisa mendapat penghasilan meskipun tetap berada di rumah.

Nah, sebagai persiapan lain untuk masa depanmu, ada baiknya juga jika kamu melindungi diri dengan Asuransi Kesehatan Bebas Handal dari FWD Insurance. Asuransi Bebas Handal merupakan asuransi kesehatan dengan premi terjangkau dengan manfaat maksimal yang akan melindungi finansialmu saat menderita penyakit. Dengan adanya asuransi ini, kamu tidak perlu lagi pusing memikirkan biaya berobat kapan saja kamu sakit.

Bagaimana, tidak sulit kan untuk mencoba menjadi seorang penulis? Jadi tunggu apalagi, #PressPlay bersama FWD Insurance sekarang juga dan mulai langkah awalmu untuk menjadi seorang penulis profesional. Selamat menulis dan jangan lupa untuk selalu menjaga kesehatanmu, ya passionate people!